Indonesia Negara Maritim Bukan Berarti Negara Penghasil Garam Terbesar
Indonesia sebagai negara kepulauan dengan panjang garis pantai 81.000 km merupakan kawasan pesisir dan lautan yang memiliki berbagai sumber daya hayati dan non-hayati yang sangat besar. Dengan lautan yang merupakan 70% dari luasan total wilayah nusantara, maka laut menyimpan banyak potensi untuk dimanfaatkan, yang antara lainnya yaitu garam. Tetapi tidak seluruh luasan garis pantai ini bisa dikelola untuk tambak garam, karena lokasi tambak garam harus memenuhi persyaratan agar didapat garam yang berkualitas dan kuantitas yang maksimal. Saat ini di beberapa daerah cukup berpotensi sebagai penghasil garam diantaranya Pati, Rembang, Pamekasan, Sumenep, Sampang, Indramayu, Cirebon, Nagekeo, NTT, NTB serta daerah-daerah lainnya. Apabila diwilayah pesisir akan dikembangkan menjadi lokasi tambak garam maka ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan didalam menentukan tingkat kesesuaian lokasi yaitu berdasarkan aspek ekologis dan aspek tanah. 1. As